ERHA Friends, rambut lepek ini sudah jadi masalah yang sering banget mengganggu aktivitas. Nggak hanya terjadi pada wanita, tapi hal ini juga sering terjadi pada pria lho! Apalagi produksi minyak pada kulit kepala pria jauh lebih banyak daripada wanita. Terdapat beberapa penyebab yang membuat rambut lepek pada pria seperti jarang keramas, cuaca, aktivitas yang terlalu padat, hingga menggunakan produk rambut yang tidak sesuai. Makanya, pria juga perlu lho untuk tau bagaimana merawat rambut secara rutin agar rambut tetap terjaga dan membuat tampilan lebih menarik.
Berikut adalah hal-hal yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut.
1. Melakukan Keramas secara Rutin
Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu menjadwalkan waktu keramas secara rutin nih, ERHA Friends. Kamu bisa menjadwalkan keramas selama dua hari sekali. Tidak perlu keramas setiap hari ya, ERHA Friends karena keramas terlalu sering dapat menyebabkan kandungan pada sampo merangsang kulit kepala untuk memproduksi minyak atau sebum lebih banyak. Maka dari itu, produksi minyak pada kulit kepala akan tidak terkontrol dan membuat rambut lepek.
2. Menggunakan Sisir yang Bersih
Kemudian pastikan sisir yang kamu gunakan selalu bersih ya, ERHA Friends. Cuci sisir kamu paling tidak dua kali dalam seminggu untuk menghindari penumpukan minyak dan kuman. Dengan begini, rambut lepek bisa teratasi!
3. Menggunakan HISERHA Hair Dust
Kamu bisa menggunakan produk dari HISERHA yaitu HISERHA Hair Dust. Produk ini adalah produk hairstyling rambut pria, yang berfungsi dengan baik untuk membuat rambut bervolume dan bertekstur dengan hasil akhir yang terlihat natural ataupun matte. Produk ini dapat digunakan untuk segala jenis dan panjang rambut.
Terdapat ingredients apa saja di HISERHA Hair Dust?
Di dalamnya terdapat beberapa ingredients seperti Silica yang dapat menyerap minyak berlebih di rambut, bebas lepek dan berminyak. Kemudian terdapat Vitamin E sebagai Antioxidant untuk kulit kepala kamu, agar bebas dari iritasi pada kulit kepala. HISERHA Hair Dust ini juga menghasilkan rambut yang tertata rapi sesuai gaya, dengan look yang natural dan tanpa kilap.
Terus gimana sih cara penggunaannya?
Pemakaiannya juga sangat mudah dan praktis, ERHA Friends. Terutama untuk kamu yang memiliki waktu singkat untuk men-styling rambut. Kamu bisa menuangkan HISERHA Hair Dust pada telapak tangan atau langsung ke rambut yang kering. Pastikan pemakaiannya merata ke seluruh rambut ya, lalu kamu bisa mengatur rambut sesuai keinginan. Sangat mudah kan, ERHA Friends?
Nah gimana nih Erha Friends, udah tau kan tentang hair styling yang cocok untuk mengatasi rambut lepek? Yuk, langsung aja checkout produknya!
Kalian bisa mendapatkan HISERHA Hair Dust dan produk ERHA lainnya melalui www.erhastore.co.id.
Kunjungi dan serbu produknya sekarang juga, karena banyak promo menarik lainnya! Jadi jangan sampai ketinggalan ya!
Untuk baca artikel tentang tips untuk pria yang berjerawat dan tips-tips perawatan kulit lainnya hanya di story.erhastore.co.id