Terdapat berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih, cerah, dan sehat, salah satunya adalah dengan melakukan perawatan mingguan. Dengan melakukan perawatan mingguan yaitu menggunakan masker wajah diharapkan bisa membantu mengangkat berbagai kotoran maupun sel-sel kulit mati yang menempel pada wajah. Agar hasil yang didapatkan dari masker wajah maksimal, maka penggunaannya pun tidak bisa sembarangan. Terdapat lima hal yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan masker wajah. Apa saja ya? Keep scrolling!
1. Ketahui Jenis Kulit
Sebelum menggunakan masker wajah, pertma-tama kamu perlu mengetahui jenis dan kondisi kulit kamu terlebih dahulu agar manfaat yang akan didapatkan bisa lebih terasa. Hindari menggunakan masker wajah hanya untuk ikut-ikutan tren saja, karena dampaknya bisa berbahaya dan memperburuk kondisi kulit kamu, lho.
Baca juga: Kenali 5 Jenis Kulit Wajah dan Cara Merawatnya
2. Bersihkan Wajah
Sebelum menggunakan masker wajah, hal selanjutnya yang perlu kamu perhatikan adalah pastikan wajah kamu sudah bersih. Sebab, bila wajah tidak bersih, bisa mengakibatkan kotoran yang ada di wajah menjadi terjebak dan berpotensi masuk ke dalam pori-pori sehingga membuat bahan-bahan aktif di dalam masker akan sulit diserap kulit. Hal ini tentunya bisa membuat penggunaan masker wajah menjadi kurang efektif atau bahkan menimbulkan masalah kulit baru seperti munculnya jerawat. Untuk pilihan sabun cuci muka, bagi kamu pemilik kulit normal atau kering bisa gunakan ERHA 1 Facial Wash for Normal to Dry Skin sedangkan kamu yang memiliki wajah jenis kulit berminyak bisa gunakan ERHA 2 Facial Wash for Oily Skin .
Erha 1 Facial Wash for Normal & Dry Skin
Erha 1 Facial Wash for Normal & Dry Skin merupakan sabun cuci muka dengan kandungan PHA, AHA, dan D-Panthenol yang diformulasikan khusus untuk kulit normal dan cenderung kering. Selain bantu membersihkan, melembapkan dan mengangkat kotoran serta sel kulit mati, kandungan lainnya seperti Niacinamide mampu berperan untuk melawan tanda-tanda penuaan dini dan bekerja sebagai antioksidan. Kulit menjadi lebih bersih, lembap, awet muda dan lebih cerah.
ERHA 2 Facial Wash for Oily Skin
ERHA 2 Facial Wash for Oily Skin dari ERHA ini bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang memiliki jenis kulit wajah berminyak. Sabun cuci muka dengan dengan kandungan PHA, AHA, dan Niacinamide didalamnya tidak hanya berfungsi untuk membersihkan dan mengangkat kotoran serta sel kulit mati, tetapi juga diformulasikan khusus untuk mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah, mencerahkan, hingga membantu melawan tanda-tanda penuaan dini. Wajah terasa lebih segar dan bebas minyak berlebih.
3. Pastikan Kondisi Wajah Masih Lembab
Sebelum menggunakan masker, hal selanjutnya yang perlu kamu perhatikan adalah dengan memastikan bahwa kondisi wajah kamu masih dalam keadaan lembab. Sebab, dengan kondisi kulit yang lembab membuat masker dapat bekerja dan menyebar lebih merata serta menyerap bahan-bahan di dalam masker wajah dengan baik dan optimal tentunya. Untuk membuat kondisi wajah dalam keadaan lembab, kamu juga bisa beri sedikit kelembaban pada kulit dengan membilas wajah dengan air loh, girls.
4. Hindari Mendiamkan Masker Wajah Terlalu Lama
Banyak sekali orang yang menganggap jika masker wajah akan bekerja lebih baik jika dibiarkan menempel di wajah lebih lama dari waktu pemakaian yang seharusnya. Namun, sebenarnya hal tersebut tidaklah benar. Sebab, sebagian masker wajah bisa menyebabkan kekeringan, pengelupasan, dan pembengkakan jika dibiarkan terlalu lama menempel di wajah kamu. Maka dari itu, kamu harus memperhatikan cara pemakaian dari produk masker wajah yang kamu gunakan secara benar dan teliti. Biasanya pada masing-masing kemasan produk masker akan dicantumkan bagaimana cara pemakaian yang benar dan tepat.
5. Rutin Gunakan Masker Wajah Satu sampai Tiga kali Seminggu
Banyak orang yang menganggap menggunakan masker wajah setiap hari maka akan memberikan hasil yang lebih baik. Padahal, hal tersebut tidaklah benar. Masker wajah diibaratkan sebagai salah satu perawatan kulit yang sangat praktis juga efektif untuk membantu merawat kulit wajah kamu. Penggunaan masker wajah yang benar yaitu hanya dengan satu sampai tiga kali saja dalam seminggu agar lebih efektif serta kondisi kulit menjadi lebih baik pada keesokan harinya.
Rekomendasi Produk Masker Wajah
Dari banyaknya brand-brand kecantikan yang mengeluarkan produk masker wajah dengan berbagai macam varian, dan juga beragam manfaat yang didapatkan pasti banyak dari kamu yang bingung untuk memilihnya. Nah biar kamu nggak bingung, berikut merupakan rekomendasi masker wajah pilihan team ERHASTORE yang bisa kamu gunakan:
1. Collagen Mask
ERHA menghadirkan masker dalam bentuk lembaran yang diberi nama Collagen Mask. Masker ini mengandung Phyto Collagen, Licorice Extract, Orange Fruit Extract yang berfungsi untuk membantu menyamarkan garis halus, mencerahkan kulit wajah, menjadikan kulit terasa lebih lembap, elastis, serta lembut. Selain itu, masker ini juga dapat digunakan oleh semua jenis kulit loh.
2. New Facial Mask
Selain Collagen Mask, ERHA baru saja mengeluarkan Sheet mask varian terbaru yaitu New Facial Mask. Dengan memiliki kandungan Liposome Technology didalamnya, masker-masker ini dapat membantu memaksimalkan penyerapan essence lebih sempurna ke lapisan kulit lebih dalam dan bisa digunakan sebagai perawatan mingguan. Sheet mask ini memiliki 3 varian yang disesuaikan dengan kebutuhan kulit wajah kamu, seperti Brightening Facial Mask, Soothing Facial Mask, dan Acne Facial Mask.
Brightening Facial Mask
Bagi kamu yang ingin mencerahkan wajah, gunakan varian Brightening Facial Mask yang dapat mencerahkan kulit secara instan dan menutrisi agar kulit menjadi lembut dan sehat. Kandungan Niacinamide, serta Wasabi Leaf Extract yang berguna untuk menghambat produksi melanin, menutrisi serta mencerahkan kulit wajah, juga sebagai antioksidan yang memberikan efek Instant Brightening. Wajah jadi lebih cerah, lembut dan sehat secara instant setelah pemakaiannya. Gunakan masker ini 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal
Acne Facial Mask
Untuk kamu pemilik kulit berminyak dan berjerawat, gunakan varian Acne Facial Mask sebagai antibakteri dalam merawat kulit wajah. Sheet mask ini memiliki warna hitam dengan memiliki 40% charcoal didalamnya serta kandungan utama seperti Streptococcus Thermophillus Ferment, Niacinamide, dan Willow Bark Extract, sehingga berfungsi untuk bantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat P.Acnes, melembapkan juga memperhalus permukaan kulit wajah berjerawat. Gunakan masker ini 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.
Soothing Facial Mask
Untuk kulit wajah yang sensitif seperti mudah iritasi, kamu bisa gunakan Soothing Facial Mask. Masker ini diformulasikan khusus untuk kulit sensitif karena memiliki kandungan Hyaluronic Acid, Broccoli Sprout Extract, serta Rice Bran Extract didalamnya mampu berperan untuk memperkuat fungsi barrier kulit, menjaga kelembapan kulit wajah, hingga membuat wajah nampak lebih sehat ternutrisi. Gunakan 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.
Itulah lima hal yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan masker wajah. Tertarik dengan produk-produk seperti diatas? Kamu bisa membelinya di www.erhastore.co.id dan jangan lupa untuk share pengalaman kamu di ERHASTORY !