Kamu pasti sudah tahu dong kalau pemakaian sunscreen menjadi salah satu hal yang wajib diaplikasikan pada bagian terakhir rangkaian skincare. Nah, hal itu terjadi bukan tanpa alasan nih, girls. Alasannya, sunscreen atau tabir surya merupakan salah satu produk yang dapat melindungi kulit kamu dari efek buruk matahari. Dampak buruk dari paparan sinar matahari yang berlebihan tanpa adanya perlindungan tambahan akan menyebabkan timbulnya noda hitam, mempercepat proses penuaan dini, sunburn, dan yang paling parahnya dapat memicu kanker kulit lho, girls. Serem banget kan? Nah, oleh sebab itu, penting banget untuk selalu menggunakan sunscreen walaupun seharian berada di dalam ruangan. Namun, hampir sebagian dari wanita melakukan kesalahan dalam penggunaan sunscreen yang menyebabkan perlindungan pada kulit tidak optimal. Berikut 5 kesalahan dalam penggunaan sunscreen yang wajib kamu perhatikan.
Simak! 5 Kesalahan Penggunaan Sunscreen yang Bikin Hasil Kurang Maksimal, Nomor 3 Sering Dilakukan
1. Tidak Mengaplikasikan Sunscreen 15-30 Menit Sebelum Terpapar Sinar Matahari
Kesalahan umum pertama yang sering dilakukan oleh pengguna sunscreen adalah waktu mengaplikasikannya. Seringkali kita mengaplikasikan sunscreen hanya beberapa menit sebelum melakukan aktivitas diluar ruangan. Padahal, sunscreen harus dipakai 15 hingga 30 menit sebelum terpapar sinar matahari. Tujuannya agar sunscreen yang kamu pakai bisa menyerap dengan sempurna hingga ke lapisan terdalam kulit. Yuk, mulai sekarang jangan terburu-buru menggunakan sunscreen, ya! Salah satu produk sunscreen yang bisa kamu gunakan setiap harinya untuk melindungi kulitmu adalah Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ dari ERHA.
Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++
Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ merupakan sunscreen atau tabir surya pertama yang mengandung formula baru, yaitu kandungan Pollustop ™ didalamnya. Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ diperkaya dengan UVA & UVB Protection, Antioxidant, DNA Protector, dan Moisturizer. Hal tersebut menjadi salah satu alasan mengapa kamu wajib banget memakai Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ setiap harinya. Sebab, tidak hanya melindungi wajah dari paparan sinar matahari, Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ juga akan memproteksi kulitmu dari debu dan polusi udara hingga ke satuan partikel terkecil sekalipun, yaitu PM 2,5. Nah, selain itu Perfect Shield Helios Daily Sunscreen SPF50/PA+++ juga bisa melindungi kulitmu dari sinar blue rays yang dihasilkan oleh gadget kamu lho, girls.
2. Pemakaian Tidak Merata
Kesalahan umum lainnya yang bisa menjadi penyebab tidak optimalnya sunscreen dalam melindungi wajah adalah pemakaiannya yang tidak merata. Agar dapat melindungi wajah secara menyeluruh, pastikan kamu memakai sunscreen dengan rata, termasuk kelopak mata, dan bagian leher tentunya. Sebab, pemakaian sunscreen yang hanya pada bagian pipi, T-zone, dan dagu saja tidak cukup. Hal ini dikarenakan area mata, telinga, dan leher juga termasuk bagian wajah yang rentan terpapar sinar matahari.
3. Hanya Gunakan Sunscreen Saat Berada Diluar Ruangan
Jika kamu berpikir bahwa tidak perlu menggunakan tabir surya ketika berada didalam ruangan, itu adalah sebuah kesalahan. Walaupun berada di dalam ruangan seharian, radiasi gadget dan sinar matahari tetap bisa berpengaruh terhadap kesehatan kulit meskipun dalam kondisi cuaca mendung sekalipun. Hal itu dikarenakan sinar matahari yang masuk melalui celah jendela dan mengenai kulit mu. Untuk itu, kamu tetap perlu menggunakan tabir surya walaupun berada didalam ruangan ya, girls.
Baca Juga: Kenapa Harus Pakai Sunsceen? Ini Dia Alasannya!
4. Penggunaan yang Terlalu Tipis
Segala sesuatu yang berlebihan memanglah tidak baik. Namun, bukan berarti kamu bisa menguranginya. Begitupun dengan pemakaian tabir surya. Pakailah tabir surya setiap harinya dengan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan seluruh area wajah. Tidak perlu terlalu banyak, asalkan seluruh area sudah terlindungi dengan baik. Sebab, jika terlalu banyak atau terlalu tipis, fungsi dari tabir surya tersebut tidak akan bekerja dengan maksimal.
5. Tidak Re-apply!
Walaupun sunscreen hadir sebagai pelindung kulit dari paparan sinar matahari, namun perlu diketahui bahwa sunscreen tidak mampu melindungi wajahmu selama seharian penuh. Hal ini karenakan sunscreen yang bersifat ringan dan mudah larut ketika terkena air ataupun keringat. Untuk itu, kamu perlu re-apply sunscreen setiap 2-3 jam setelah pemakaian sebelumnya. Tujuannya agar kulitmu tetap terlindungi dari paparan sinar matahari. Nah , jika dalam keadaan menggunakan makeup, kamu bisa re-apply sunscreen dengan menggunakan puff cushion atau sunscreen yang berbentuk spray agar tidak merusak makeup yang digunakan. Namun, nggak perlu khawatir jika kamu akan melakukan aktivitas yang berhubungan dengan air. Kamu bisa menggunakan Perfect Shield Helios Water Resistant SPF50/PA++.
Perfect Shield Helios Water Resistant SPF50/PA++
Perfect Shield Helios Water Resistant SPF50/PA++ merupakan tabir surya yang dapat memberikan perlindungan kulit secara menyeluruh terhadap paparan sinar matahari baik UVA/B. Tidak hanya itu, Perfect Shield Helios Water Resistant SPF50/PA++ juga bersifat water resistant sehingga dapat digunakan untuk aktivitas di dalam air. Memiliki Double Protection Sunscreen with SPF50/PA++, formula Water Resistant, serta kandungan Coenzyme Q10, Vitamin E, Soya Phytoplacneta Extract, dan Sepicalm VG didalamnya. Sehingga, tidak hanya berfungsi untuk melindungi kulit, Perfect Shield Helios Water Resistant SPF50/PA++ juga berperan sebagai whitening agent.
Nah, sekarang sudah tahu kan kesalahan-kesalahan penggunaaan sunscreen yang menyebabkan hasilnya tidak maksimal? Mulai sekarang cobalah untuk lebih memperhatikan cara dan rutinitas dalam penggunaan tabir surya agar hasilnya lebih optimal. Untuk mendapatkan produk sunscreen terbaik diatas, silahkan langsung mengunjungi website Erhastore.co.id dan jangan lupa untuk berbagi kisah menarik lainnya di ERHASTORY.