Melakukan aktivitas sehari-hari di luar ruangan membuat kamu harus berhadapan dengan paparan sinar matahari. Hal tersebut bisa membuat kulit menjadi terbakar dan iritasi. Maka itu kamu perlu mengaplikasikan sunscreen agar kulit terlindungi dari paparan sinar matahari. Sudah banyak jenis sunblock yang dijual di pasaran salah satunya adalah sunscreen spray. Untuk penggunaannya, kamu cukup semprotkan pada wajah dan diamkan hingga mulai kering, sangat simple kan?
Nah, yuk simak 4 manfaat dari sunscreen spray dibawah ini ya!
1. Melindungi Kulit dari Sinar UV
Memakai sunscreen penting untuk melindungi kulit kamu. Kulit yang terlalu banyak terpapar sinar matahari bisa memberi dampak yang buruk bagi kulit wajah. Untuk jangka pendeknya, efek buruk yang bisa dirasakan adalah kulit memerah, kering, belang, mengelupas, dan terasa perih. Sementara untuk jangka panjangnya bisa menyebabkan proses penuaan dini yang mengarah pada kerutan, flek, bahkan yang lebih parah adalah kanker kulit. Nah, untuk meminimalisir bahaya dari paparan sinar matahari, kalian wajib menggunakan sunscreen.
2. Mencegah Kulit Terbakar
Salah satu manfaat sunscreen SPF 50 lainnya adalah mencegah kulit terbakar. Bila terlalu lama melakukan aktivitas di bawah sinar matahari, lama kelamaan dapat membuat wajah jadi memerah. Hal ini mengakibatkan kulit menjadi belang atau terbakar jika sinar matahari terlalu panas atau terpapar terlalu lama. Dengan pemakaian sunscreen, kulit wajah menjadi terlindungi.
3. Mencegah Kanker Kulit
Bila terlalu sering atau terlalu lama terpapar sinar matahari, bisa memberikan dampak buruk bagi kulit yang disebabkan karena radiasi UVB. Radiasi ini memungkinkan kamu terkena sunburn, yang merupakan tanda kerusakan DNA pada sel kulit. Bila DNA mengalami kerusakan berisiko menyebabkan kanker kulit. Nah, salah satu manfaat sunscreen adalah mencegah pengaruh buruk dari paparan sinar matahari yang berlebihan. Dengan menggunakan sunscreen spray setiap hari, risiko terkena kanker kulit ini bisa diminimalisir.
Jangan lupa ya untuk selalu memakai sunscreen, tak hanya setiap pagi saja, melainkan setidaknya 2 jam sekali! Mengapa? Faktanya, meski sunscreen spray ampuh untuk menghalangi sinar matahari menembus kulit, tapi daya perlindungannya akan semakin berkurang dari waktu ke waktu sejak awal digunakan. Hal itu bisa disebabkan karena keringat, gesekan dengan kulit, cuci tangan, dan lain-lain.
4. Kamu Bisa Reapply Sunscreen Tanpa Takut Menggeser Make Up kamu!
Kalau sudah bahas reapply sunscreen kadang bisa bikin males ya ERHA friends! Apalagi buat kamu yang sudah pakai makeup dan takut makeup bergeser. Tenang saja, dengan sunscreen spray dimanapun dan kapanpun kamu bisa reapply tanpa perlu menggeser makeup lho ERHA friends!
Buat kamu yang tertarik untuk mencoba sunscreen spray, ERHA mengeluarkan rangkaian Perfect Shield yaitu ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray dengan SPF 50/PA++++. Untuk lebih jelasnya kita jelaskan berikut ini!
Kenalan yuk, sama ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray!
ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray memiliki perlindungan ganda terhadap sinar UVA dan UVB dengan SPF 50/ PA++++ untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Dilengkapi dengan antioksidan dan triple moisture complex juga untuk melawan efek buruk sinar UV dan memberikan hidrasi pada kulit. ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray didesain khusus dengan formula yang mudah menyerap, tidak lengket, dan nyaman digunakan sehari-hari.
Menggunakan broadspectrum protection yang dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray dapat digunakan pada wajah dan badan juga, lho ERHA friends! Selain itu, sunscreen spray ini juga megandung soothing agent seperti aloe vera extract yang membantu menenangkan kulit kamu dari iritasi ringan.
Gimana ERHA friends? Penasaran kan dengan dahsyatnya ERHA Perfect Shield Sunscreen Spray beserta rangkaian ERHA series lainnya yang dapat membantu kamu untuk bisa lebih kembali percaya diri?
Kunjungi dan serbu produknya sekarang juga! Pastinya ERHA memiliki promo-promo menarik lainnya! Jadi jangan sampai ketinggalan ya.
Yuk, langsung aja di check-out sekarang hanya di www.erhastore.co.id.
Untuk baca artikel menarik lainnya seputar sunscreen spray atau tips-tips perawatan kulit lainnya hanya di story.erhastore.co.id.