Cara Mengatasi Rambut Rontok Pada Pria
Rambut rontok pada pria seringkali menjadi permasalahan yang diabaikan. Hal ini membuat rambut rontok semakin parah hingga menyebabkan kebotakan lho, ERHA Friends. Berikut adalah 3 cara untuk mengatasi permasalahan rambut rontok pada pria!
1. Memperbaiki Pola Makan
Cara pertama yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi rambut rontok pada pria yaitu memperbaiki pola makan. Untuk mengatasi rambut rontok, kamu dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang dapat memperkuat akar rambut seperti salmon, sayur bayam, telur, alpukat, dll. Makanan tersebut mengandung zat besi, protein, dan banyak nutrisi lainnya yang dapat memperkuat akar hingga batang rambut kamu. Maka pastikan gizi kamu seimbang ya, ERHA Friends agar kamu terhindar dari rambut rontok.
2. Kelola Stress dengan Baik
Selain pola makan yang tidak seimbang, stress juga menjadi salah satu penyebab rambut rontok pada pria. Pasalnya, stress dapat membuat folikel rambut berhenti tumbuh sementara. Maka, coba kelola stress dengan sebaik mungkin ya ERHA Friends. Kamu dapat melakukan hal-hal yang disenangi, meditasi dan berolahraga untuk mengurangi stress. Dengan berolahraga, produksi hormon endorfin dalam tubuh akan meningkat dan memunculkan rasa bahagia.
3. Pakai Shampoo & Hair Tonic Anti Rontok
Selain memperbaiki pola makan dan mengelola stress dengan baik, kamu juga perlu melakukan perawatan rambut dari luar. Kamu bisa mengunakan shampoo anti rontok seperti HISERHA Hairgro Shampoo dan hair tonic-nya yaitu HISERHA Hairgro Tonic. Dengan sensasi dingin, wangi, serta nutrisi yang bekerja sinergis untuk memperkuat dan merangsang pertumbuhan rambut. Rambut rontok pada pria dapat teratasi deh dengan shampoo dan hair tonic ini!
Terdapat 3 keuntungan yang bisa kamu dapatkan apabila menggunakan HISERHA Hairgro Shampoo dan HISERHA Hairgro Tonic lho, khususnya untuk kamu yang memiliki permasalahan rambut rontok pada pria.
- Diformulasikan khusus untuk Pria dengan wangi masculine
- Menggunakan ingredients unik untuk pria yang terbukti baik untuk membantu mengurangi rambut rontok dan membantu pertumbuhan rambut baru.
- HISERHA Hairgro Shampoo mengandung “Sebum Regulator Agent” yang membantu mengontrol sebum pada kulit kepala dan mengandung Menthol untuk sensasi dingin dan sejuk pada kulit kepala Pria.
- HISERHA Hairgro Tonic mengandung kombinasi Nutrisi Essensial yang terdiri dari Asam Amino, Vitamin, Mineral serta lainnya untuk membantu menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala.
Di dalam HISERHA Hairgro Shampoo dilengkapi dengan active ingredients seperti Caffeine Extract yang mampu membantu mengurangi rambut rontok dan membantu pertumbuhan rambut baru. Kemudian terdapat kandungan Royal Jelly yang mampu meredakan inflamasi, menutrisi kulit kepala dan rambut sehingga rambut tumbuh sehat dan kuat. Selain itu, terdapat kandungan Menthol & Methyl Lactate yang memberikan efek dingin serta membantu meredakan rasa gatal pada kulit kepala. Terdapat juga kandungan Pumpkin Seed Extract sebagai anti-DHT, kaya akan nutrisi dan antioksidan untuk membuat rambut kuat dan terhindar dari kebotakan.
Selain HISERHA Hairgro Shampoo, HISERHA Hairgro Tonic juga terdiri dari ingredients yang dapat memaksimalkan tumbuhnya rambut seperti TrichogenTM yamg dapat meningkatkan kekuatan rambut, menstimulasi pertumbuhan rambut, memperbaiki kondisi kulit kepala. Kemudian terdiri dari Niacinamide yang berfungsi memperlancar sirkulasi darah pada kulit kepala agar membantu pertumbuhan rambut, dan CopperGluconate yang dapat menutrisi kulit kepala dan rambut sehingga membantu pertumbuhan rambut baru yang sehat dan kuat.
Gimana ERHA Friends? Cara mengatasi rambut rontok pada pria itu tidak sesulit yang dibayangkan kan? Hanya saja, kamu perlu mengetahui cara yang tepat untuk mengatasinya!
Yuk, kunjungi dan dapatkan produknya sekarang karena tentunya ERHA memiliki banyak promo-promo menarik dan sangat terbatas! Jadi, jangan sampai ketinggalan ya.
Untuk baca artikel menarik lainnya seputar rambut atau tips-tips perawatan kulit lainnya hanya di story.erhastore.co.id