Sadarkah kamu banyak diantara kita yang mengalami kantung mata hitam dan kendur atau biasa disebut mata panda? Mata panda bisa terjadi pada siapa saja, namun umumnya hal ini biasa terjadi pada orang dewasa, dikarenakan otot-otot di sekitar mata menjadi lebih lemah dan tidak bisa menopang kulit di area mata. Selain itu, seiring bertambahnya usia jumlah kolagen dan elastin yang diproduksi tubuh juga semakin berkurang, sehingga kulit tidak kencang dan elastis lagi. Akibatnya, kulit di sekitar mata menjadi kendur dan turun.
Tidak hanya orang dewasa, ternyata mata panda ini juga bisa dimiliki oleh remaja lho. Kurangnya waktu tidur ternyata juga akan membuat area mata menjadi tampak gelap dan kantung mata menjadi kendur karena penumpukan cairan di bawah mata dan membuat mata tampak membengkak. Coba terapkan pola tidur yang baik, sehingga kerusakan sel-sel pada kulit juga dapat diperbaiki.
Walaupun terkesan sepele, namun mata panda ini cukup mengganggu penampilan dan terkadang membuat kita tidak percaya diri. Siapa disini yang mengalami juga? Jika ERHA friends mulai merasa terganggu dengan munculnya si lingkaran hitam ini, kamu harus tahu cara efektif untuk mengatasi mata panda. Yuk, simak artikel ini sampai habis ya!
Penyebab Mata Panda
Hal ini terjadi akibat penipisan kulit pada sekitar area bawah mata. Berikut beberapa penyebab yang membuat kantung mata hitam dan kendur :
1. Faktor Usia
Faktor usia bisa menjadi salah satu penyebab terbentuknya mata panda. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, seriring bertambahnya usia membuat kulit mulai kehilangan elestasitasnya. Sehingga pada kondisi inilah mata panda akan tampak terlihat jelas.
2. Kebiasaan Menatap Layar
Kebiasaan menatap layar seperti televisi, laptop dan telepon genggam juga bisa menjadi penyebab terjadinya mata panda. Karena secara tidak langsung mata menatap layar cukup lama yang mengakitabkan ketegangan pada mata. Tak perlu heran, hal ini yang membuat area bawah mata akan tampak terlihat hitam dan kendur.
3. Faktor Keturunan
Faktor keturunan juga bisa menjadi penyebab selanjutnya yang memicu terjadinya mata panda. Misalnya seperti gen keluarga terdekat, yaitu orangtua ke anaknya. Hal ini memang tidak bisa dihilangkan secara total, namun tenang saja ya ERHA friends, hal ini bisa dikurangi sehingga membuat tampilan mata menjadi lebih segar!
4. Dehidrasi
Penyebab terakhir bisa karena kulit yang mengalami dehidrasi. Kekurangan cairan ini menyebabkan kulit di bagian bawah mata akan terlihat menghitam dan kendur. Jadi kamu harus lebih memperhatikan kondisi tubuh agar tidak kekurangan cairan ya ERHA friends!
Nah, sekarang kalian tidak perlu khawatir karena disini akan ada beberapa tips efektif untuk mengatasi mata panda yang dapat kalian coba lakukan, yuk disimak!
Tips Mengatasi Mata Panda
- Tidur yang Cukup
Cara pertama kamu bisa tidur dengan waktu yang cukup. Namun jangan terlalu banyak tidur juga ya! Karena bisa menjadi hal yang tidak baik, bahkan bisa menjadi penyebab terjadinya mata panda. Sebisa mungkin kamu harus tetap istirahat dengan cukup atau sekitar 7-8 jam per hari ya ERHA friends!
- Kompres Mata
Kompres mata bisa menjadi cara selanjutnya untuk mengatasi mata panda. Kamu bisa melakukan kompres pada area mata dengan menggunakan es batu yang dibungkus dengan air dingin, kemudian diamkan pada mata yang dipejamkan kurang lebih selama 20 menit.
- Perbanyak Minum Air Putih
Perbanyak minum air putih bisa menjadi salah satu tips untuk mengatasi mata panda secara alami. Karena munculnya mata panda ini bisa saja disebabkan karena kurangnya cairan yang ada di dalam tubuh. Jadi sangat penting untuk kamu membiasakan diri untuk minum air putih sekitar 2 liter sehari.
- Menggunakan Produk Skincare Hhusus untuk Area Bawah Mata
Untuk cara yang terakhir yaitu menggunakan produk skincare khusus untuk area bawah mata. Karena pada bagian bawah mata ini membutuhkan nutrisi dan perawatan agar elastistasnya tetap terjaga. Maka dari itu, yuk mulai rawat area kantung matamu!
Salah satu skincare khusus yang ampuh untuk atasi mata panda adalah ERHA AGE CORRECTOR FIRMING EYE CREAM.
ERHA AGE CORRECTOR FIRMING EYE CREAM
Erha Age Corrector Firming Eye Cream merupakan solusi untuk menyamarkan tanda-tanda penuaan di area mata. Kandungan Peptides dan Pro-Retinol mendukung proses peremajaan kulit, menyamarkan garis halus, dan kerutan di area mata. Dilengkapi juga dengan Antioksidan yang melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas. Aman digunakan sehari-hari oleh pria dan wanita.
Ini dia manfaat Erha Age Corrector Firming Eye Cream untuk kulit :
- Produk ini dapat membantu mengencangkan tanda tanda penuaan di area mata
- Membantu meningkatkan produksi kolagen
- Membantu menyamarkan garis halus dan kerutan
Cara pakainya juga sangat mudah, hanya dengan mengaplikasikan secukupnya pada area mata. Gunakan jari manis dan pijat secara lembut dengan gerakan melingkar.
Gimana nih, ERHA friends? Udah tahu dong cara untuk mengatasi mata panda dengan benar? Nah, jadi kamu tidak perlu khawatir lagi deh. Kamu bisa kembali tampil percaya diri dan bisa mengekspresikan dirimu tanpa harus insecure!
ERHA friends bisa mendapatkan Erha Age Corrector Firming Eye Cream maupun produk ERHA lainnya melalui www.erhastore.co.id. Yuk, kunjungi dan serbu produknya sekarang juga dan tentunya ERHA memiliki promo-promo menarik lainnya! Jadi jangan sampai ketinggalan ya.
Untuk baca artikel seputar mata panda dan tips perawatan kulit lainnya hanya di story.erhastore.co.id