Rambut bercabang merupakan salah satu tanda kerusakan pada rambut yang sulit dihindari para wanita. Normal saja apabila rambut kamu mudah kering dan bercabang, terutama apabila rutin menggunakan hair styling tools sehari-hari.
Faktor yang menyebakan rambut menjadi bercabang juga banyak banget lho, contohnya seperti paparan sinar matahari yang berlebih, pengaruh cuaca, stress, menyisir rambut secara berlebih, menggosok rambut saat mengeringkan rambut, efek dari mewarnai rambut, sering menggunakan hair styling tools seperti pengering rambut dan catokan, menggunakan produk rambut yang berbahan kimia keras, serta faktor penyebab lainnya. Untuk menghindari rambut bercabang dan kering, kamu harus memenuhi asupan nutrisi yang penting untuk kesehatan rambut. Ada beberapa cara mengatasi rambut bercabang yang dapat dilakukan untuk mendapatkan rambut sehat dan berkilau.
Cara Mengatasi Rambut Bercabang
1. Rutin menggunting ujung rambut
Salah satu cara merawat rambut bercabang adalah rutin menggunting rambut, terutama di bagian ujungnya. Mencabut ujung rambut yang terurai menjadi dua justru akan merusak rambut kamu. Karena itu, cara terbaik mengatasi masalah ini adalah dengan menggunting ujung rambut atau yang biasa dikenal dengan trim. Kamu dapat menggunting ujung rambut setiap 6-8 minggu sekali untuk mengembalikan rambut yang sehat.
2. Berhati-hati ketika rambut dalam keadaan basah
Rambut dalam keadaan basah setelah keramas lebih berisiko mengalami kerusakan. Lebih baik untuk tidak menyisir rambut dalam keadaan basah, sebab rambut lebih rapuh dan mudah patah. Sebaiknya, keringkan rambut terlebih dahulu menggunakan handuk dengan lembut sebelum menyisirnya. Selain itu, menggunakan hair styling tools pada rambut yang basah juga dapat memperburuk kesehatan rambut. Kebiasaan ini dapat membuat helai rambut menjadi panas dan menyebabkan kerusakan.
3. Pakai conditioner dan masker rambut
Rambut bercabang dan kering memerlukan asupan nutrisi yang cukup agar rambut kembali lembab. Rutin menggunakan conditioner sehabis keramas serta menggunakan masker rambut setidaknya seminggu sekali dapat mengembalikan kelembapan rambut dan membuatnya lebih halus. Dengan demikian, rambut pun tidak akan mudah kering dan bercabang.
ERHAIR Restore Hair Moisturizer
ERHAIR Restore Ceramide & Shea Butter Hair Moisturizer merupakan pelembap rambut yang memberikan nutrisi ekstra untuk rambut yang kering dan rusak. Bekerja seperti conditioner rambut, ERHAIR Restore Hair Moisturizer dapat mengembalikan kelembapan rambut, menutrisi batang rambut, serta menggantikan protein yang hilang akibat faktor-faktor seperti styling rambut dengan kandungan utama Ceramide Complex, Hydrolyzed Keratin, Shea Butter, dan Vitamin E.
ERHAIR Restore Intense Hair Mask
ERHAIR Restore Intense Hair Mask hadir dengan lima formulasi khusus yang bisa banget kamu jadikan solusi bagi rambut yang kering dan rusak. ERHAIR Restore Intense Hair Mask diperkaya dengan Healthy Cuticle Complex, yaitu kombinasi Ceramide dan Hydrolized Keratin. Kombinasi ini berfungsi untuk mengembalikan protein yang hilang pada batang rambut hingga lapisan terdalam dan mengembalikan kelembapan rambut yang kering sehingga rambut tetap kuat.
ERHAIR Restore Intense Hair Mask juga mengandung heat protection agent yang mampu melindungi rambut dari panasnya hair styling tools. Nah, untuk kamu yang ingin punya rambut sehat tanpa perlu repot-repot ke salon, ini dia solusinya!
Baca juga: Punya Rambut Kering? Ini 3 Penyebab dan Cara Mengatasinya!
4. Membatasi penggunaan hair styling tools
Hair styling tools seperti catokan dan pengering rambut, memang dapat membuat rambut tampak lebih rapi dan indah. Meski demikian, kamu pemilik rambut bercabang sebaiknya menghindari penataan rambut dengan cara ini. Panas dari hair styling tools dapat mengubah struktur protein rambut yang mengakibatkan rambut semakin kering. Hal ini dapat membuat rambut bercabang justru semakin banyak.
Eits, tapi jangan khawatir. Penggunaan hair styling tools masih bisa kamu lakukan, hanya saja pastikan untuk mengimbanginya dengan menggunakan serum rambut yang dapat melindungi rambut dari panas berlebih.
ERHAIR Restore Ceramide & Keratin Shield Serum
Erhair Restore Ceramide & Keratin Shield Serum dilengkapi dengan formula Heat Protectant Complex yang bisa melindungi hingga ujung rambut dari panasnya hair styling tools. Serum ini telah teruji klinis dapat melindungi rambut dari panas hingga suhu 220°C, lho. Diperkaya Hydrolized Ceramide dan Keratin, Erhair Restore Ceramide & Keratin Shield Serum mampu memperbaiki dan memperkuat kembali lapisan maupun batang rambutmu akibat suhu panas. Tak hanya itu, Coconut Oil didalamnya berfungsi menutrisi bahkan membuat rambutmu kembali berkilau secara alami.
Dengan menggunakan Erhair Restore Ceramide & Keratin Shield Serum secara rutin, kamu bisa bebas styling sehari-hari dan nggak perlu khawatir lagi deh! Nah, sekarang kamu udah nggak bingung lagi dengan masalah rambut bercabang, kan? Untuk hasil yang lebih optimal lagi, kamu bisa gunakan ERHAIR Restore Series, yaitu rangkaian produk perawatan dari ERHAIR yang diformulasikan khusus untuk rambut rusak dan kering. Cukup pakai 3 rangkaian ERHAIR Restore Series kamu bisa miliki rambut sehat dan indah. Ayo buruan serbu di erhastore.co.id dan jangan lupa untuk cek informasi dan tips menarik lainnya hanya di erhastory!