Apa itu double chin ?
Double chin adalah lipatan pada dagu yang dapat mengganggu penampilan dan bisa membuat kurangnya rasa percaya diri. Lipatan ini terbentuk karena adanya penumpukan lemak di bawah dagu.
Dagu berlipat atau double chin identik dengan orang yang kelebihan berat badan atau obesitas. Namun, tak sedikit orang punya badan kurus tapi punya lipatan di bawah dagu ini lho ERHA friends!
Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa poin penyebab dari terbentuknya double chin:
1. Berat badan yang berlebih
Penyebab pertama terbentuknya lipatan pada wajah adalah kelebihan berat badan. Kelebihan berat badan ini yang mengakibatkan adanya penumpukan lemak. Sehingga orang yang memiliki berat badan belebih akan lebih berisiko untuk memiliki lipatan pada wajah atau yang biasa kita kenal dengan double chin.
2. Faktor Keturunan atau genetik
Banyak di antara kamu mungkin tidak mengalami hal di poin pertama dan masih bingung kenapa bisa memiliki lipatan berlebih pada area dagu. Bisa jadi kondisi ini disebabkan oleh faktor keturunan atau genetik. Mungkin saja di antara kamu memiliki orang tua dan keluarga yang dagunya berlipat sehingga dapat meningkatkan risiko yang sama pada keturunannya.
3. Menurunnya elastisitas pada kulit
Penyebab double chin yang berikutnya adalah mulai menurun elastisitas pada kulit. Hal tersebut yang biasanya akan menyebabkan kulit yang berada pada sekitar area dagu terdapat lipatan sehingga terlihat kendur. Maka dari itu, kita harus selalu menjaga dan meningkatkan elastisitas pada kulit.
Nah, untuk ERHA friends tidak perlu khawatir. Tenang saja disini ada beberapa tips untuk mencegah double chin yang dapat ERHA friends coba, yuk disimak!
- Senam wajah
Cara pertama, kamu bisa melakukan senam pada wajah karena hal ini dapat membantu untuk mengatasi double chin. Senam wajah ini bisa kamu lakukan secara rutin dan hal ini diyakini dapat mengurangi kelebihan lemak di area wajah, termasuk pada area dagu atau leher.
- Sedot lemak
Selanjutnya jika kamu menganggap hal ini sudah sangat mengganggu penampilanmu, kamu bisa melakukan sedot lemak. Tapi kamu bisa mempertimbangkan dahulu sebelum kamu melakukannya. Walaupun sedot lemak di area dagu dapat mengurangi penumpukan lemak di area sekitar dagu. Hal tersebut tetap memiliki risiko dan harus dilakukan oleh dokter atau yang ahli pada bidangnya.
- Facelift
Selain poin di atas hal ini juga dapat mengatasi double chin. Cara selanjutnya yaitu, kamu dapat melakukan facelift. Prosedur medis ini dapat dilakukan untuk mengencangkan kulit yang bergelambir atau pada area tubuh yang diinginkan. Biasanya, facelift dilakukan setelah jaringan lemak di bawahnya dihilangkan setelah sedot lemak.
- Menggunakan produk skincare khusus untuk leher
Untuk cara yang terakhir yaitu menggunakan produk skincare khusus untuk leher. Pada bagian kulit leher juga membutuhkan nutrisi dan perawatan agar elastistasnya terjaga. Bahkan, kulit leher akan lebih mudah terjadi kerutan dan mengendur. Maka dari itu, yuk mulai rawat kulit area leher juga!
Salah satu skincare khusus untuk kulit leher yang bisa kalian coba adalah ERHA AGE CORRECTOR PEPTIDE & AMINO ACID FIRMING NECK CREAM
ERHA Age Corrector Peptide & Amino Acid Firming Neck Cream pelembap khusus untuk area kulit leher yang membantu menyamarkan garis halus dan kerutan. Dengan kandungan peptide dan amino acid membantu merawat kekencangan dan menjaga elastisitas kulit. Diperkaya antioksidan yang dapat melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas. Dilengkapi juga dengan gravity control active yang dapat membantu meningkatkan produksi kolagen sehingga kulit area leher tampak lebih kencang, halus, dan cerah.
Ini dia manfaat Age Corrector Peptide & Amino Acid Firming Neck Cream untuk kulit:
- Membantu menyamarkan tanda-tanda penuaan (kerutan & garis halus) pada area kulit leher
- Membantu merawat kekencangan pada area kulit leher
- Meningkatkan kelembapan dan hidrasi kulit leher
Gimana nih, ERHA friends? Dengan skincare khusus area leher ini, kamu bisa mencegah double chin dengan mudah lho, jadi kamu bisa kembali percaya diri dan bisa mengekspresikan dirimu tanpa insecure lagi deh!
Kunjungi dan serbu Age Corrector Series sekarang juga! Pastinya ERHA memiliki promo-promo menarik lainnya! Jadi jangan sampai ketinggalan ya.
Untuk baca artikel seputar double chin dan tips perawatan kulit lainnya hanya di story.erhastore.co.id