Melakukan perawatan kulit tubuh menjadi sebuah kewajiban bagi banyak perempuan. Kulit tubuh yang lembab, halus, dan cerah merupakan ciri-ciri kulit tubuh yang sehat. Untuk merawat dan menjaga kesehatan kulit tubuh, ternyata caranya tidak sulit lho! Semuanya bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Mau tau? Yuk simak 5 tips yang bisa kamu ikuti di bawah ini. Keep reading, girls!
1. Rajin Membersihkan Kulit
Membersihkan kulit secara rutin menjadi kunci untuk mendapatkan kulit bersih, cerah, dan halus. Namun, ketika membersihkan kulit tubuh, pastikan kamu memperhatikan sabun yang akan digunakan. Sebaiknya gunakan sabun yang memiliki kandungan pelembap dengan jumlah yang cukup guna mencegah kondisi kulit kering. Selain itu perhatikan juga kandungan yang terdapat di dalamnya, pilihlah sabun yang memiliki kandungan untuk mencerahkan. So, jangan berharap mendapatkan kulit yang cerah dan halus kalau kamu masih malas membersihkan kulit ya girls!
2. Rutin Melakukan Eksfoliasi Kulit Tubuh
Secara alami kulit dapat melepaskan sel-sel kulit mati dan meregenerasi sel-sel baru setiap 28 hari atau lebih. Namun, terkadang sel-sel kulit mati tidak dapat terlepas sepenuhnya, sehingga menyebabkan kulit menjadi kering, bersisik, dan pori-pori tersumbat. Oleh karena itu, diperlukan eksfoliasi untuk mencegah berbagai permasalahan kulit. Eksfoliasi juga dapat membuat kulit tampak lebih cerah. Gunakanlah body scrub satu hingga dua kali seminggu untuk mengeksfoliasi kulit mati. Body scrub dengan bahan-bahan alami terbukti baik untuk kulit.
3. Melindungi Kulit dari Pengaruh Buruk Sinar UV
Penting untuk kamu melindungi kulit agar tidak terpapar langsung dengan sinar matahari. Karena radiasi UV berpotensi dapat merusak kulit, menyebabkan kanker, dan kulit terbakar. Perlindungan untuk kulit bisa kamu dapatkan dengan menggunakan sunscreen. Pastikan kamu jangan sampai kelewatan untuk menggunakan sunscreen jika ingin memiliki kulit yang cerah dan sehat.
4. Konsumsi Banyak Air Putih dan Makanan Bernutrisi
Mengkonsumsi banyak air putih bisa membuat kulit terjaga kelembapannya lho girls. Dengan begitu, kulit pun akan terasa lebih halus, mulus, dan cerah. Karena itu, pastikan kebutuhan kamu terpenuhi setiap harinya guna menghindari berbagai masalah kulit. Selain air putih, perhatikan juga nutrisi makanan yang menjadi asupan setiap hari. Pilihlah makanan-makanan yang bernutrisi baik untuk kulit, di antaranya buah-buahan, sayur, serta yoghurt. Kamu juga bisa menambahkan asupan vitamin E dan vitamin C untuk kulitmu.
5. Menjaga Kelembapan Kulit Dengan Body Lotion
Kulit lembab dapat mendorong produksi kolagen, sehingga kulit dapat beregenerasi lebih maksimal. Selain itu, kulit yang lembab juga mampu meningkatkan kemampuan kulit untuk menyerap nutrisi lebih optimal. Kamu bisa menggunakan body lotion dengan kombinasi kandungan melembabkan dan mencerahkan seperti ERHA Truwhite Brightening Body Moisturizer.
ERHA Truwhite Niacinamide & Mulberry Extract Brightening Body Moisturizer
ERHA Truwhite Brightening Body Moisturizer merupakan body lotion dengan formulasi Mulberry Extract, Niacinamide, Sodium Hyaluronate, serta Allantoin untuk meregenerasi sel kulit baru, menghambat pembentukan kolagen, melembabkan kulit dan hidrasi kulit, serta meningkatkan fungsi barrier. Dengan rutin menggunakan ERHA Truwhite Brightening Body Moisturizer sebagai cara mencerahkan kulit ternyata juga mampu membantu mengangkat sel kulit mati karena ERHA Truwhite Brightening Body Moisturizer dilengkapi dengan AHA yang dapat membantu proses eksfoliasi.
Nah, itu dia tips perawatan kulit tubuh cerah dan halus di rumah. Kamu bisa mendapatkan produk ERHA Truwhite Brightening Body Moisturizer melalui www.erhastore.co.id dengan cicilan 0%. Yuk tunggu apalagi, serbu produknya sekarang!
Baca juga artikel menarik lainnya di ERHASTORY.