Pastinya kita sering mengalami hari dimana kita sudah menghabiskan waktu berjam-jam menggunakan makeup untuk tampil cantik, tapi belum sampai 5 jam makeup kita sudah crack dan luntur? Banyak banget orang yang bertanya-tanya gimana caranya biar makeup tetap terjaga dan tidak luntur, dan banyak juga yang sudah memberikan solusi-solusi menarik, tapi pas dicoba memang tetep luntur. Jujur, nyebelin banget kan?!
Padahal, gampang bangetloh untuk bikin makeup kamu tahan lama seharian.Tapi kenapa kok susah banget dan gak pernah berhasil ya? Apa kita perlu menggunakan produk khusus? Atau teknik yang kita gunakan salah? Nah, untuk kamu yang sering bertanya-tanya dan merasa seperti itu, berikut adalah 3 tips makeup yang bisa kamu lakukan agar makeup kamu tahan seharian!
Persiapkan kulitmu sebelum makeup
Ini adalah salah satu tahap yang paling krusial ketika kamu ingin makeup tetap tahan lama dan on point. Terkadang, banyak dari kita yang memang skip skincare karena mungkin merasa bahwa skincare tidak akan bergerak secara efektif dibawah makeup. Padahal, skincare menjadi salah satu peran terpenting agar kulit kita siap menerima segala kandungan yang ada pada makeup, hingga produk yang di-apply pada kulit tetap terlihat flawless seharian.
Sering banget kan denger kalo beberapa produk skincare malah bisa bikin makeup kamu gak nempel dan terlihat patchy? Nah, ini pentingnya memilih produk skincare yang memang berkualitas, dan sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Eits, gausah bingung! Erhastore hadir untuk kamu yang ingin mencari solusi dari masalah kulitmu, mulai dari skincare untuk mencerahkan wajah, mengurangi penuaan dini, jerawat, kulit sensitif, dan masih banyak lagi!
Gunakan primer yang cocok dengan base makeup mu
Setelah mempersiapkan kulitmu dengan skincare, sekarang kulitmu sudah bersih, sehat, dan siap untuk menerima kandungan-kandungan dari makeup yang ingin kamu apply. Selanjutnya, kamu bisa menggunakan primer yang cocok dengan base makeup yang ingin kamu gunakan. Menggunakan primer menciptakan hasil makeup yang smooth, dan menempel pada kulit, sehingga makeup kamu menjadi smudge-free dan tetap flawless seharian.
Seperti makeup, primer pun perlu dipilih sesuai dengan kebutuhan kulit kita, dan base makeup yang kamu pilih. Pertama, kamu harus mengetahui kondisi kulitmu! Jika kamu punya kulit yang cenderung berminyak, kamu bisa gunakan primer mattifying yang fungsinya untuk meredakan tampilan kulit yang berminyak dan lebih matte. Sedangkan kamu yang memiliki kulit cenderung kering, bisa gunakan primer yang bersifat hydrating, sehingga kulitmu tetap lembab dan terhidrasi selama menggunakan makeup.
Erha sendiri menyediakan primer khusus untukmu yang ingin makeunya tetap tahan lama, loh! yaitu ESME MATTE SENSE SHINE CONTROL PRIMER! Kalian bisa langsung cek di erhastore.co.id untuk melihat detail dari produk holygrail ini yah!
Gunakan bedak padat yang baik dan tahan lama
Ini dia rahasia makeup tahan lama seharian! Pasti kalian jarang banget kan denger kalau menggunakan bedat padat bisa mencegah makeup kalian dari luntur dan smudge? Bedat padat yang baik dan berkualitas bisa memberikan makeup kalian finish yang fresh dan flawless, hal ini dikarenakan fungsi bedak padat sendiri dalam menahan makeup yang bersifat cream atau basah, dengan menutupnya dengan kandungan yang cenderung padat dengan cara di set sehingga makeup base kita tidak smudge. Selain itu, bedak padat juga berfungsi untuk memaksimalkan hasil base makeup yang sudah digunakan pada kulit kita sehingga kulit kita terlihat mulus dan tidak berpori-pori.
Nah, apasih bedak padat yang memang efektif membuat makeup kita menjadi lebih flawless? Berikut adalah rekomendasi produk dari ERHA yang memang sudah terbukti untuk membuat makeup menjadi tahan jauh lebih lama. Produk ini adalah ESME TWIN SILK COMPACT POWDER!
Dikembangkan dengan formula dermatologi ESME Twin Silk Compact Powder ini adalah bedak padat yang efektif menahan makeup kita untuk tahan lebih lama, sekaligus menyamarkan warna kulit wajah yang tidak rata. ESME Twin Silk Compact Powder juga berfungsi untuk melindungi kulit kita dari sinar UVA dan UVB yang dapat membahayakan kulit kita, menjadikan kulit lebih sehat, halus, alami dan tampak segar sepanjang hari.
Nah, apasih memangnya kandungan dari ESME Twin Silk Compact Powder?
- Mengandung vitamin A,C,E sebagai antioksidan
- Dengan broad spectrum sunscreeen yang dapat melindungi kulit dari UVA &UVB
- Dapat digunakan pada kulit yang sedang dalam perawatan
- Ringan, lembut dengan daya lekat yang baik sehingga tampak menyatu alami di kulit wajah
Dan selamat untuk kamu! Karena ESME Twin Silk Compact Powder ini aman digunakan untuk jenis kulit normal & berminyak. Ingin dapatkan produk ini? Langsung saja cek ERHASTORE.co.id untuk melihat produk-produk seperti ESME Twin Silk Compact Powder ini!
Kepo sama info lainnya? Baca lebih banyak artikel menarik seputar health & beauty hanya di story.erhastore.co.id. Kamu bisa dapatkan banyak tips and trick mulai dari masalah kulit, rambut, dan juga kesehatan tubuh.